DOMPU, INSANCHANNEL.COM – Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DPPPA) Kabupaten Dompu bakal menitipkan anak ke Rumah Aman Anak bagi mereka yang berulangkali diamankan saat patrol. Pembinaan anak ini bekerjasama dengan Kodim 1614/Dompu sebagai tempat Rumah Aman Anak sementara.
Pembinaan ini sebagai upaya penyadaran dari pengaruh negative pergaulan di luar lingkungan sekolah. “Kita ingin menertibkan jam efektif KBM bagi anak, sekaligus membentengi generasi mudari dari ancaman kenakalan remaja,” kata Kepala DPPPA Kabupaten Dompu, Abdul Syahid, SH., Kamis (11/9/2025).
Peredaran narkoba, pergaulan bebas anak – anak, dan tindakan criminal yang melibatkan anak menjadi ancaman di Kabupaten Dompu. Ini ditandai dengan banyak kasus peredaran narkoba yang melibatkan anak, pernikahan dini akibat dampak pergaulan bebas, dan tindakan criminal yang melibatkan anak sebagai pelaku akibat dampak pergaulan. “Kita memiliki tanggungjawab untuk memastikan generasi muda siap melanjutkan estafet Pembangunan dan menyiapkan generasi emas Dompu,” katanya.
Rumah Aman Anak di Kabupaten Dompu hingga saat ini belum tersedia. Tapi hasil komunikasi bersama Kodim 1614/Dompu, siap memfasilitasi untuk Rumah Layak Anak sementara. Pelibatan TNI, bukan barak dengan didikan militer. Tapi ruang pembinaan untuk mengembalikan jati diri pelajar sebagai generasi penerus bangsa.
Karena menyiapkan generasi emas yang siap membangun daerah dan bangsa, tidak hanya menjadi tanggungjawab pemerintah dan sekolah. Tapi menjadi tanggungjawab semua elemen bangsa, terutama orang tua dan lingkungan sekitar.
“Kami berharap, program ini didukung penuh orang tua agar upaya menciptakan generasi yang sehat, kuat, dan berkarakter bisa terwujud,” harap Abdul Sahid. (IC02/*)











