TANJUNG, INSANCHANNEL.COM – Sekolah Guru Indonesia (SGI) Nusantara Go menggelar pelatihan pembuatan E-book (book creator) dan Penelitian Tindakan Kelas (PTK) bagi 6 guru Bahasa Inggris di Kabupaten Lombok Utara, NTB. Kegiatan yang dihajatkan untuk meningkatkan kemampuan guru Bahasa Inggris di daerah pinggiran dalam menyampaikan materi pembelajaran kecakapan abad 21 dan digital literasi ini berlangsung 8 bulan untuk dua sesi.

Kegiatan yang dilaksanakan di SMPN 1 Gangga Kabupaten Lombok Utara, Minggu (17/7/2022) ini merupakan program kerjasama dalam bidang pendidikan antara Dompet Dhuafa (DD) dengan Peartree Language (PL) British Council UK. Saat ini masih dalam sesi pertama dan sesi kedua akan dilangsungkan pada September-Desember 2022 ini dan setiap sesi ada 4 modul yang dipelajari.
Marlin Halim, S.Pd mentor Program SGI_Nusantara Go Kabupaten Lombok Utara mengungkapkan, kegiatan ini langsung belajar dari penutur asli (Native speakers). Sehingga para peserta menyambutnya dengan antusias.
“Pelatihan membuat E-book ini merupakan tugas akhir musim panas (summer project) yang diberikan oleh tutor kepada para peserta pelatihan setelah menyelesaikan modul 1 dan 2. Sedangkan untuk materi PTK merupakan pengenalan awal kepada para peserta pelatihan,” ungkap Marlin Halim, S.Pd. (vin)











